Bhayangkara FC Persiapkan Evan Dimas Hadapi Persipura


Pertandingan Liga 1 Musim 2017 akan segera digelar pada, Jumat (12/5/2017), dua pemain andalan Bhayangkara FC Evan Dimas dan Putu Gede dipastikan akan bermain saat timnya melawan Persipura. 

"Evan dan Putu akan menyusul ke Jayapura. Mudah-mudahan keduanya fit dan bisa membawa aura positif dalam tim," kata Coorporate Secretary Bhayangkara FC Rahmad Sumanjaya dalam siaran pers yang diterima Antara di Bekasi, Rabu (10/5/2017) sore.

Menurut dia, Evan Dimas dan Putu Gede sebelumnya sempat absen di laga terakhir pekan lalu ketika Bhayangkara FC mengalahkan Persegres Gresik.

Absennya kedua penyerang andalan itu karena adanya panggilan berlatih dari Tim Nasional Indonesia. "Pertandingan nanti, kami pastikan keduanya akan membela Bhayangkara melawan Persipura," katanya.

Sementara itu, tim Bhayangkara FC akhirnya tiba di Jayapura, Rabu (9/5/2017) pagi setelah menempuh perjalanan udara selama delapan jam dari Jakarta.

"Meski terlihat lelah, para pemain tetap bersemangat menjalani pertandingan nanti," katanya.

Rahmad memastikan, semua pemain dalam kondisi bagus meski agak kelelahan setelah menempuh perjalanan panjang tersebut.

Ia menambahkan, sore ini tim asuhan Simon Mcmenemy ini akan mencari lapangan di sekitar stadion untuk menjalani latihan ringan.

"Rencananya Bhayangkara FC akan coba lapangan di Stadion Mandala, Jayapura untuk latihan ringan jelang bertanding," katanya.

Sementara itu, Kapten Tim Bhayangkara FC Firman Utina menambahkan, laga melawan Persipura akan berlangsung ketat.

"Persipura baru saja kalah lawan Persib. Pasti mereka juga ngotot ingin menang. Nah, tinggal bagaimana nanti kami akan mencari celah dan memanfaatkan kelenggahan Persipura," katanya.

Ia menambahkan, timnya dalam kondisi siap tempur dan akan berusaha semaksimal mungkin untuk merebut poin di kandang Persipura.

"Kami minta doanya saja. Mudah-mudahan pulang bawa poin," katanya. 

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan menarik lainnya Yandri Daniel Damaledo 

Posting Komentar

0 Komentar